Apa itu gadget?

    Sebagian orang mengenal gadget dengan sebutan gawai. Tentu anda sudah tidak asing lagi dengan kata gadget tersebut. Majunya teknologi ini semakin membuat setiap orang harus mampu mengimbanginya.

 Pengertian 

Di kutip dari wikipedia gadget atau gawai adalah suatu peranti atau instrumen yang memiliki tujuan dan fungsi praktis yang secara spesifik dirancang lebih canggih dibandingkan dengan teknologi yang diciptakan sebelumnya


Gadget ini menjadi bukti adanya perkembangan teknologi. Gadget menjadi teknologi baru yang belakangan ini keberadaannya menjadi suatu hal yang dianggap penting. Saking pentingnya membuat setiap orang kini memiliki gadget. Gadget mempunyai beberapa fungsi yang membuat alat elektronik ini penting untuk dimiliki.

Fungsi 

Fungsi dari gadget adalah sebuah media komunikasi. Fungsi ini sangat dirasakan oleh semua pengguna gadget. Menggunakan gadget setiap orang lebih mudah untuk melakukan komunikasi seperti menggunakan smartphone, smart watch, dan beberapa benda lainnya. Selain itu menggunakan gadget juga memudahkan orang untuk mendapatkan informasi. Menggunakan gadget orang akan mudah mengakses internet, sehingga akan memungkinkan orang untuk mendapatkan informasi lebih mudah. 

Fungsi lainnya adalah sebagai media hiburan. Gadget dibuat secara khusus untuk menghibur para penggunanya. Seperti halnya iPod bisa digunakan untuk mendengarkan musik, dengan smartphone ini anda juga bisa membuka video. Selain itu fungsi gadget saat ini sudah menjadi gaya hidup. Melalui sebuah gadget maka gaya hidup seseorang bisa terpengaruh. Setiap pengguna dari gadget bisa berubah gaya hidupnya karena menggunakan gadget ini.

Contoh contoh gadget 

  • Handphone  Jenis handphone yang paling banyak digunakan saat ini adalah smartphone yang biasanya menggunakan sistem iOS, andorid, dan juga menggunakan Windowsphone.









  • laptop laptop adalah jenis gadget yang sering digunakan oleh orang. Biasanya orang menggunakan laptop atau komputer untuk keperluan bekerja.










  • Tablet ini mempunyai ukuran yang lebih besar dibandingkan dengan handphone. Gadget yang satu ini mampu menampilkan tampilan gambar yang lebih besar dan juga sangat jelas.













Itu saja dari saya tentang gadget semoga bermanfaat dan terima kasih telah membaca😀

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Apa itu mobile?